Pernahkah kalian telat ke sekolah karena bangun kesiangan? Atau tidak mengerjakan karena keasikan main? Kalau pernah anda mungkin belum menerapkan sifat atau karakter yang satu ini dalam kehidupan sehari-hari anda. Yup sikap ini adalah disiplin.
Orang tua atau guru maupun dosen pasti sering menyuruh anda agar memiliki sikap displin, baik waktu maupun kegiatan. Namun apakah sikap disiplin itu? Disiplin merupakan sikap mental yang tercermin dalam perilaku perorangan maupun masyarakat demi mematuhi norma dan etika yang berlaku. Sikap disiplin sangat penting loh untuk kita miliki, karena displin adalah salah satu sifat atau karakter yang harus dimiliki orang sukses. Dengan menerapkan pola hidup displin seseorang jadi mempunyai pola hidup yang teratur, mampu mengelola waktunya dengan baik serta mempunyai rasa tanggung jawab yang tinggi dalam menyelesaikan tugas dan memecahkan persoalan.
Saya sendiri sudah menerapakn sikap ini dalam kehidupan sehari-hari, mulai dari bangun pagi, menyelesaikan tugas, dan disiplin dalam beribadah. Memang awalnya agak sulit karena adanya rasa malas, namun dengan terus mencoba dan akhirnya terbiasa, disiplin pun menjadi sebuah kebiasaan.
Jadi jangan ragu ya kawan, mulailah hidup disiplin gak akan rugi ko. Sekian, terima kasih.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar